Apakah kamu melihat smartphone android yang menampilkan kelebihan refresh rate layar 90hz atau 120hz atau 144hz. Apa hubungannya dengan FPS pada game dan apa pengaruhnya. Lalu apa yang dimaksud dengan touch sampling.
Oke di sini akan kita bahas – apa itu refresh rate, FPS, dan touch sampling. Yang biasa ada di layar ponsel dan monitor komputer/laptop.
Apa itu Refresh Rate?
Refresh Rate adalah kecepatan layar dalam menampilkan jumlah gambar/frame baru di setiap detik, dengan satuan Hz (Hertz). Kecepatan ini akan membuat layar mengubah gambar yang ditampilkan beberapa kali sehingga akan terlihat bergerak. Sesuatu yang berhubungan dengan layar, baik itu layar monitor komputer atau ponsel bahkan TV.
Umumnya refresh rate pada layar adalah 60hz. Ini artinya di setiap detik, layar akan menampilkan 60 gambar secara bergantian. Begitu juga dengan 90Hz, dengan 90 bingkai gambar per detik.
Dengan semakin canggihnya teknologi, kecepatan refresh rate bisa semakin tinggi. Ini tentunya akan menyebabkan tampilan atau gerakan layar akan semakin halus.
Semakin tinggi kecepatannya, maka semakin cepat juga waktu latency layar untuk memperbarui gambar dan pixel. 60Hz memiliki latency 16.6 millisecond/milidetik (ms/md), 120Hz membutuhkan waktu 8.3 ms untuk memperbarui layar.
Apakah ada cara untuk meningkatkan kecepatan layar
Secara umum (standar), layar itu memakai tampilan 60Hz. Itu adalah kemampuan dari layar. Jika kamu menemui ponsel Android dengan fitur refresh rate yang lebih tinggi, itu artinya layar dari ponsel tersebut memang telah mendukung refresh rate tinggi. Seperti 90Hz, 120Hz atau di atasnya.
Dan tentunya kita tidak bisa untuk memaksakan refresh rate layar melebihi spesifikasi yang diberikan.
Cara setting refresh rate Android
Apa spesifikasi Smartphone android kamu bisa untuk refresh rate tinggi, 90Hz atau di atasnya? Jika IYA, kamu dapat mencari dan mengaturnya pada menu pengaturan > tampilan.
Apakah penting? Sebenarnya tidak, 60Hz untuk sehari-hari sudah cukup. Jadi refresh rate tinggi adalah opsional atau pilihan. Jika ingin tampilan terlihat yang lebih harus, refresh rate tinggi pilihannya.
Kamu tahu tidak, iPhone jadi yang ketinggalan dalam penerapan teknologi ini. Karena layar iPhone 12 masih memakai 60Hz. Namun mulai menyusul di iPhone 13 Pro dengan 120 Hz.
Kelebihan dan kekurangan layar Hertz Tinggi
Kelebihan kecepatan refresh rate tinggi ialah memiliki tampilan yang halus dan lebih tajam ketika ada gerakan. Misalnya ketika melakukan scroll-scroll atau bermain game, setiap gerakannya akan terasa lebih lancar dan terlihat lebih jelas.
Kamu akan benar-benar tahu beda rasanya memakai layar 60Hz biasa dengan 120Hz atau yang lebih tinggi, ketika memakai dan melihatnya secara langsung.
Kalau 60Hz ke 90Hz perbedaan rasanya kurang greget, tapi masih tetap terasa lebih nyaman dari yang standar 60Hz.
Apa kurangnya?
Akan tetapi refresh-rate yang tinggi juga memiliki kelemahan, yaitu akan lebih banyak memakan daya baterai. Itu karena layar akan lebih banyak melakukan pembaruan tampilan.
Untuk smartphone premium atau kelas flagship, akan ada fitur adaptive refresh rate. Dengan fitur ini kecepatan layar bisa bervariasi sambil menyesuaikan penggunaan.
Contohnya ketika melakukan scroll refresh rate akan naik, sebaliknya ketika tidak ada gerakan ia akan turun. Ini adalah teknologi dari layar LTPO.
Cara Cek refresh rate Layar HP Android
Untuk mengetahui refresh rate yang sedang digunakan layar kamu bisa melihatnya di aplikasi AIDA64 bagian display (tersedia di play store dan pc). Ingin mencoba di browser kamu buka situs UFO test.
Apa itu FPS
Frame Per Second (FPS) adalah gambar yang dihasilkan di setiap detik atau bisa dikatakan dalam satu detik ada berapa gambar yang diproses. Istilah seperti ini biasa digunakan pada Game dan Video.
Game dengan fps yang rendah akan menghasilkan visual gambar yang tersendat-sendat atau gerakannya kurang lancar. Dan tentu akan sangat tidak nyaman untuk dimainkan.
Dalam video juga ada fps, seperti video 4K 30fps artinya di setiap detik video tersebut terdapat 30 frame gambar.
Dalam kamera, contohnya memiliki fitur video slow motion 720p 960fps, artinya dalam setiap detik yang direkam, kamera akan menangkap gambar sebanyak 960 buah. Jika video 1 detik (960fps) diperlambat, hasilnya bisa menjadi 16 detik (60fps), rumusnya 960/60.
Apa kaitannya FPS dengan refresh rate
FPS ialah gambar yang dihasilkan oleh perangkat, dan refresh rate ialah pembaruan gambar pada layar.
Ketika game menghasilkan lebih dari 100 fps, tapi monitor komputer kamu cuman bisa 75Hz. Artinya semua fps dalam game tidak ditampilkan dalam layar monitor dan kamu hanya akan merasakan 75 fps saja.
Apa itu Touch Sampling
Touch Sampling adalah banyaknya respon sentuhan yang dapat diambil di setiap detik. Ini berbeda dan tidak sama dengan refresh rate.
Misalnya layar punya kemampuan touch sampling 240Hz, ini artinya setiap detik bisa mengambil 240 sampel sentuhan. Semakin tinggi touch sampling semakin cepat pula respon layar.
Touch sampling yang cepat berguna untuk main game, utamanya dalam game menembak. Karena tidak akan terjadi delay.
Pada video di atas layar touch sampling 240Hz mengambil respons sentuhan lebih banyak, ia mendeteksi sentuhan lebih cepat dari pada yang 120Hz. Dengan begitu layar akan segera memproses data game.